Ming. Jun 4th, 2023

Bandung merupakan destinasi favorit bagi wisatawan yang tinggal di kota sekitarnya karena objek wisatanya yang lengkap, kulinernya yang bermacam-macam, dan udaranya yang masih sejuk.Selain menentukan destinasi wisata mana saja yang ingin dikunjungi, menentukan hotel mana yang ingin dijadikan tempat bermalam juga tak kalah penting saat berlibur.

Nah, jika kamu berencana untuk berlibur ke Bandung, berikut rekomendasi hotel dan resort di bandung dengan keunggulan dari segi fasilitas, akses hingga pemandangan terbaik!

1.Sandalwood Boutique Hotel

Apakah Anda pernah merasa homesick saat lliburan dan kemudian ingin menginap di hotel dengan suasana seperti di rumah?Sandalwood adalah hotel dengan fasilitas dan perabotan terbaik. Dari mulai tempat tidur dan seprainya yang nyaman, sampai staf yang pasti akan melayani Anda dengan sepenuh hati.Anda akan merasakan ketenangan seperti di rumah dengan dekorasi menarik di setiap ruangan.Anda juga bisa menikmati sesi minum teh di tamannya yang luas, atau ikutan kelas menunggang kuda! Nggak semua hotel menawarkan hal seperti ini, kan?

Baca Juga : Rekomendasi Toko Tanaman Hias Tercantik Di Bandung

Kalau Anda punya waktu lebih banyak, cobalah menginap di Royal Suite Room yang memiliki satu dinding kaca. Dari kamar ini Anda bisa menikmati pemandangan hutan pinus. Bagaimana, mewah kan?

2.Downtown hotel

Jenis hotel ini sebetulnya mirip dengan city hotel, tetapi downtown hotel banyak dijumpai di dekat pusat perbelanjaan. Downtown hotel juga biasanya tidak menawarkan banyak paket meeting. Beberapa downtown hotel pun biasanya tidak memiliki ruang meeting.

Hotel ini sangat cocok untuk Anda yang suka berbelanja. Jadi, Anda tak perlu pergi jauh-jauh dari hotel untuk memuaskan hasrat berbelanja. Salah satu downtown hotel di Bandung adalah Favehotel. Hotel ini terletak di tempat-tempat perbelanjaan yang strategis di Bandung, seperti Paskal Hyper Square, Jalan Cihampelas, dan Jalan Braga.

3.Trans Luxury Hotel Bandung

The Trans Luxury Hotel merupakan hotel bintang lima dengan kamar-kamar yang luas, dilengkapi dengan fasilitas premium. Fasilitas utama dari hotel ini termasuk restoran dan lounge yang indah di lantai 18 dengan pemandangan kota, kolam renang dengan pantai berpasir, day spa yang elegan, dan pusat kebugaran berteknologi tinggi.

Hotel karya Trans Corporation ini terletak di tengah kota Bandung. Serunya lagi, hotel ini berada di satu kawasan dengan Trans Studio Bandung, taman bermain indoor terbesar di Indonesia.